Saturday, March 25, 2017

Pesawat Militer Amerika Rusak, Penumpang Bermalam di Banda Aceh, (Aceh Harus Waspada!)

BANDA ACEH | Pesawat militer milik US Air Force (Angkatan Udara) Amerika Serikat, Jumat (24/3/2017)  pukul 13.00 WIB mendarat darurat di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar.

Pesawat militer milik US Air Force (Angkatan Udara) Amerika Serikat
Pesawat cargo militer berbendera Amerika Serikat mendarat darurat di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar, Jumat (24/3/2016). 
Pesawat itu mengalami kerusakan pada bagian mesin. Sebanyak 20 awak pesawat yang semuanya prajurit militer Amerika Serikat harus bermalam di Banda Aceh. Karena tidak adanya suku cadang, sehingga pesawat belum bisa diperbaiki.
Amatan Serambinews.com, pesawat yanga awalnya berada di kawasan taxi alpha, dekat runway Bandara, namun sekitar pukul 17.00 WIB sudah dipindahkan Apron pesawat di Bandara itu.
Danlanud SIM, Kolonel Pnb Suliono SSos kepada Serambinews.com menyampaikan, pesawat militer Amerika Serikat itu jenis boeing 707, berangkat dari pangkalan militer di Pulau Diego Garcia, yang terletak di tengah Samudera Hindia menuju Bandara Kazena di Jepang. Pesawat itu mengangkut awak sebanyak 20 orang, yang semuanya anggota militer Amerika Serikat.

amun karena kerusakan pada mesin, pesawat tidak bisa melanjutkan perjalanan. Belum diketahui sampai kapan pesawat itu akan berada di Bandara SIM.
Saat ini pihak otoritas sedang berkoordinasi dengan pihak kedutaan Amerika Serikat.
Sedangkan Kepala Unit Imigrasi Bandara SIM, T Ferdian Hadi Mulya mengatakan, dari 20 awak pesawat itu diketahui 12 diantaranya memiliki paspor.
Awak pesawat yang memiliki paspor, pihak imigrasi memfasilitasi agar mereka menginap di hotel dalam kota Banda Aceh.
Sedangkan yang tidak memiliki paspor tidak diizinkan keluar dari Bandara SIM.
"Yang ada paspor kita fasilitasi mereka mencari hotel, sedangkan yang tidak ada paspor ya terpaksa diinapkan di pesawat,'' ujarnya.
Pesawat Militer Amerika Rusak, Penumpang Bermalam di Banda Aceh
Pesawat cargo militer berbendera Amerika Serikat mendarat darurat di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar, Jumat (24/3/2016). 
Pesawat militer milik US Air Force (Angkatan Udara) Amerika Serikat
Pesawat militer milik US Air Force (Angkatan Udara) Amerika Serikat ()

Sumber: Serambi Indonesia

1 comment:
Write komentar