PANORAMA DANAU LUT TAWAR TAKENGON
Danau Lut Tawar merupakan sebuah kawasan wisata yang terletak di Dataran Tinggi Gayo , Kabupaten Aceh Tengah, Propinsi Nanggroe Aceh Darussalam.
Danau Lut Tawar |
Ada nilai-nilai histori dan misteri yang hingga kini masih simpang siur kebenarannya berpadu dengan alam danau, seperti proses terjadinya danau itu sendiri, diyakini dari cerita-cerita yang berkembang terjadinya danau ini akibat letusan gunung berapi atau aktifitas vulkanisme.
Banyak legenda-legenda rakyat seperti peteri ijo, sepasang pengantin baru putri pukes dan aman mayak pukes serta Lembide, sejenis ikan atau makhluk halus yang acap kali memakan korban. Yang paling unik dan nyata tentunya keberadaan ikan Depik. Ikan yang konon cuma ada di Danau Lut Tawar, Takengon. Keberadaannya ditandai dengan angin kencang dibarengi gerimis, muncul antara bulan april sampai agustus disetiap tahunnya.
Begitulah selayang pandang tentang objek wisata Danau Lut Tawar yang sayang bila kita lewatkan keindahannya begitu saja.
oleh : Azmidira
No comments:
Write komentar